AKHIRNYA MUNCUL JUGA KLONINGAN DUCATI :D

30 Mar


JAKARTA, SolusiMobil.com – Sebelumnya telah diberitahukan bahwa sosok motor sport mirip Ducati Superbike 848 dan Ducati Streetfighter 848 buatan perusahaan asal China telah menampakkan wujudnya di INAPA 2012 di stand National Motor Co., Ltd di Hall B, JIExpo, Kemayoran, Jakarta.

Motor ini diberi nama Sport Bike 350 dan Street Bike 350 oleh pabrikan asal China ini. Apabila dilihat dari jauh maka akan sangat menyerupai motor sport asal Bologna, Italia. Namun jika dilihat dengan seksama, maka perbedaannya bagaikan bumi dengan langit.

National Street Bike 350 ini dibanderol USD2500 atau setara Rp23 jutaan, sementara National Sport Bike 350 dipatok USD2.600 atau Rp24 jutaan. Harga tersebut sangat jauh dengan harga inspiratornya. Harga asli Ducati Streetfighter 848 Rp290 juta dan Ducati Superbike 848 Rp299 jutaan.

National Sport Bike 350 dipersenjatai mesin 4-Stroke SOHC, 4 Valve Cylinder Head dengan kapasitas 343,2cc yang dikawinkan transmisi lima percepatan. Mesin ini sanggup memproduksi tenaga hingga 24,3 Kw pada putaran 8.000 rpm dengan torsi maksimum 32,3 Nm pada 6.500 rpm. Sedangkan National Sport Bike 350 juga menggunakan mesin yang sama persis. [D2C]

ER6?

Negeri China memang terkenal jagonya meng-‘kloning’ desain sepeda motor kenamaan. Mulai merek Jepang hingga Eropa, tak luput dicontek mirip aslinya. Nah, pada Pameran International Auto Parts, Accessories and Equip Exhibition (INAPA) di JIExpo Kemayoran Jakarta, exhibitor asal China, National Motor Co., Ltd. memajang sportbike National 350 cc mirip Ducati 848 Evo.

Selain warna sama, merah, baik desain lampu depan, kedok, fairing, lampu sein depan yang menempel di kaca spion, hingga buritan nyaris tak ada bedanya. Ukurannya pun hampir serupa. Hanya saja, perbedaan paling jelas dilihat dari kapasitas mesin, lekuk tangki, lengan ayun, panel instrumen digital, desain knalpot dan monoshock. Jika pada tangki 848 tercetak tulisan Ducati, maka pada sportbike China tercetak merek National.

Uniknya, tak cuma Ducati 848 yang dijiplak, swing arm yang menyatu dengan shock belakang Kawasaki Ninja ER-6F turut pula dikloning. National 350 cc ibarat gado-gado, paduan body Ducati dan lengan ayun Ninja. Oalahh, ada-ada saja.

Lucunya, booth Ducati dan merek motor asal Guangzhou Tianheng, China, ini hanya
terpisahkan satu stand peserta lain. Alhasil, pengunjung pun sempat terkecoh. “Saya kira ini stand Ducati juga. Pantes tadi kepikiran kok Ducati bikin 350 cc, nggak taunya motor China. Mirip banget mas, body dan ukurannya sama persis, hampir tertipu saya,” kata Jefri (23), pengunjung INAPA.

Selain mengeluarkan versi full fairing, national merilis model naked bike dengan kapasitas mesin maupun buntut yang sama seperti varian berfairing.

Sayangnya ketika staf National Motor Co., Ltd. yang bertugas menjaga booth, tidak lancar berbahasa Inggris ketika ditanya. Ia hanya mengeluarkan sepatah kata, “Like Ducati? Yes. Oh no, no. This is National motorcycle,” cetusnya dengan bahasa Inggris seadanya. Sementara staff Ducati di sebelahnya hanya geleng-geleng kepala.

Dari brosur yang didapat Otosia.com, mocin National bertipe mesin 4-langkah 343,2 cc, oil-cooler SOHC, 4 valve cylinder head, dengan tenaga maksimum 24,3 Kw pada 8.000 rpm dan torsi 32,3 Nm/6.500 rpm. National sportbike 350cc dilengkapi transmisi 5-percepatan dengan sistem suplai bahan bakar karburator maupun versi EFI (injeksi).

Dengan kapasitas tangki BBM 4.1 gal, motor ini mengadopsi suspensi depan hydraulic telescopic fork dan belakang laydown single shock. Cakram depan menggunakan dual 300mm petal disc dengan 2 piston kaliper, sementara yang belakang single 220mm petal disc. National hanya menawarkan dua warna, merah metalik dan hitam diablo.

Penasaran apa saja yang dicontek dari Ducati? Gambar-gambar kemiripannya dapat dilihat di oto galeri. (kpl/nzr/bun)

sumber: solusimobil.com & otosia.com

website:

tapi kalo lihat mesinnya, curiga pake mesin 1 silinder basis GN250 di boreup tuh…. 🙂

25 Tanggapan to “AKHIRNYA MUNCUL JUGA KLONINGAN DUCATI :D”

  1. mas wahyu 30 Maret 2012 pada 9:36 am #

    Jian,mirip

    • arida 7 Juni 2012 pada 6:58 am #

      mesinnya mirip thunder 250 ya bro tapi keren juga menurut ane untuk motor seharga 22 juta

  2. willykk 30 Maret 2012 pada 12:46 pm #

    waw muanthappphhhssszzz sayang mesiinnya masih oil cooler 😆

    • Ardi Pratama 31 Maret 2012 pada 9:38 am #

      minat nih gan… tapi itu 1cilinder apa 2 cilinder?
      ada info harganya nya gak?
      punya no tlep nya?

      • adjokasep 2 April 2012 pada 3:30 am #

        ktanya 2 silinder bro… kmarin ngga sempet kelokasi… harga sekitaran 24jt-an (FOB Guangdong, China), kl dah OTR sini kayaknya bisa sampe 2x tuh, soalnya dah masuk barang mewah (diatas 250cc)

  3. arangga 31 Maret 2012 pada 3:19 am #

    Desainnya Gokkil bgt.. klo National Motor co.,ltd mau inves di Indonesia dan bisa memberikan ribuan lahan pekerjaan baru, gw dukung eksistensi motor tiongkok disini..

  4. gunuk 1 April 2012 pada 2:24 am #

    beli satu buat nambah koleksi mocin,

  5. kharis27 1 April 2012 pada 7:58 am #

    muantap dah memang

  6. herry 1 April 2012 pada 2:55 pm #

    Utk Indonesia sudah ada ATPM nya belum yg memasarkan motor ini?

    • adjokasep 2 April 2012 pada 3:29 am #

      belum kayaknya kang….. berminat jd ATPM?

  7. ducati lovers 3 April 2012 pada 8:37 am #

    paling 3-5bulan rontok mesinnya biasa dam namanya juga mocin yg udah” kan begitu

    • adjokasep 20 April 2012 pada 7:55 am #

      ah… ngga juga 🙂 dah pernah pake mocin lom? 😀

  8. galih 3 April 2012 pada 8:43 am #

    yah mesinnya masa kyk gitu dah……..kok mirip thunder 250, gak sebanding sama bentuk bodynya yg keren……dasar motor cina,bisanya nyontek desain mulu.

    • adjokasep 20 April 2012 pada 7:54 am #

      yupp.. mesin GN350 alias thunder250 bore up

  9. RIDER 5 April 2012 pada 9:15 am #

    Bro itu 24 juta harga di cina apa disini.

  10. darsonosu 8 April 2012 pada 6:57 pm #

    http://www.nationalmotor.com.tw/productview2.html

    ini websitenya 😀

  11. vixy182 17 April 2012 pada 1:19 am #

    mirip banget yg versi fairingx

  12. 5800 4 Mei 2012 pada 4:22 pm #

    Sumpah bener2 mirip.
    Heemmm bagus jg modelnya…

  13. Adit 17 Mei 2012 pada 9:25 am #

    Walaupun tampil sama mesin pasti beda bro! numpang lapak: http://garasiotomotif.com/soal-honda-teralis-pihak-honda-hanya-tertawa-saat-mendengarnya/

  14. sukir 20 Mei 2012 pada 3:30 am #

    kepingin 😀

  15. Alesandro 27 Mei 2012 pada 4:16 am #

    Ga usah pada sirik ma motor cina,. 24 jt pantas lah,.. mesinnya gw yakin 1000% ga kalah kwalitasnya sama SEBER,.. temen w punya SEBER250 tpi suara mesinnya kya mocin ,… ya mending mocin yg nee , istilah kate nei,.. bruce Lee bangetzz,.. coy,…. hahaha

    • adjokasep 28 Mei 2012 pada 6:20 am #

      24 juta harga faktur dari pabrik china bro…. 🙂 ongkos kirim kalo beli satuan 1000USD, masuk sini bisa2 nggak ekonomis juga kalo satuan…. kan mesin diatas 250cc kena pajak barang mewah 😀

      nih ane copy paste dari imel:

      Hi sir

      The samples have already ship to other countries. I ‘m sorry.
      The 350R price is 2600 usd.
      I believe the shipping freight is around 1000 usd not including the
      tax.

      IF you have interest, please decide earlier, I’m running out of the
      samples.

      Thanks
      Adonis

      mesinnya sendiri pakai mesin GN350 alias mesin thunder 250 single cylinder boreup…

  16. Calawak Badag 6 Juli 2012 pada 10:59 am #

    Mesin mirip Thunder 250, GN250 yang suka di pake sama motor Wonjan GN250

  17. Budik Kusworo 26 Juli 2012 pada 11:48 am #

    super sekali tampilan tu motor ngileeer bnget dach gan ane ngliat x

Tinggalkan Balasan ke sukir Batalkan balasan